REDAKSI PENUH INSPIRASI

PROGRAM KERJA

ADENIUM 2021

Halo Bravoholic!

ADENIUM (Agronomy Day of Anniversary Moment) merupakan program kerja dari Departemen Advokasi dan Kesejahteraan Mahasiswa (ADVOKESMA) yang diadakan sebagai kegiatan untuk memperingati HUT Himpunan Mahasiswa Budidaya Pertanian (HIMADATA) Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya ke 22 tahun yang jatuh pada tanggal 2 Desember 2021. Kegiatan ADENIUM memiliki beberapa manfaat pada setiap rangkaian kegiatannya. Manfaat dari kegiatan ini salah satunya ialah dapat menumbuhkan rasa syukur yang telah dimiliki dengan kekeluargaan dan kebersamaan khususnya pada mahasiswa minat budidaya pertanian.

Kegiatan ADENIUM 2021 diketuai oleh Syamitha Resmadiani dengan mengusung tema yaitu “Mewujudkan Cita dengan Rasa Syukur bersama Keluarga HIMADATA”. Rangkaian ADENIUM 2021 diawali dengan Opening ADENIUM 2021 yang diikuti oleh seluruh Mahasiswa Budidaya Pertanian dan Jajaran Dosen serta Perwakilan Dekan. Kegiatan pertama ini dilaksanakan pada tanggal 31 Oktober 2021 dengan tujuan membuka secara resmi rangkaian acara ADENIUM 2021.

________________________________________________________________________________________________________

Info lebih lanjut :
Line: @vwl2155z
Instagram: @himadatafpub
Twitter: @himadatafpub
Facebook: Himadata Brawijaya
Web: himadata.fp.ub.ac.id

Departemen Pengembangan Sumberdaya Mahasiswa
Himpunan Mahasiswa Budidaya Pertanian
Fakultas Pertanian
Universitas Brawijaya
2021